blog ini sebagai media penyiaran berita, tombo kangen, kritik sosial, serta sebagai media teknologi informasi terkini.Semoga menjadi media yang bisa membawa kemajuan bagi kecamatan paranggupito khususnya dan wonogiri umumnya.
Rabu, 22 September 2010
masjid NURUL IMAN kajor butuh sumbangan untuk renovasi
dengan waktu yang cudah jukup lama umur masjid ini, saat ini kondisi bangunan sudah diperlukan lagi untuk di renovasi. terutama untuk perbaikan bagian bagian atap yang saat ini sudah megalami pelapukan konstruksinya, juga bagian plafond dan genting. juga perbaikan beberapa tembokyang mengalami peretakan, pelapisan lantai keramik dan yang terpenting adalah penambahan fasilitas sarana MCK dan penambahan tempat wudhu. karena selama ini belum ada. dengan semakin ramainya lalu lintas kadang ada beberapa orang yang berhenti untuk menjalankan ibadah namun teganggu dengan tidak adanya fasilitas. oleh sebab itu penambahan fasilitas ini akan sangan membantu bagi para wisatawan ataupun musyafir yang akan menjalankan ibadah di masjid ini. Konsep renovasi masjid ini apabila dana yang terkumpul mencukupi akan merubah juga facade/bentuk bangunan dari luar.
bagi saudara ataupun dermawan yang ingin menyumbangkan sebagian hartanya bisa menghubungi panitia dusun setempat atau takmir masjid NURUL IMAN yaitu di Dusun Kajor, Desa Sambiharjo, kec. Paranggupito. Wonogiri
BERIKUT FOTO KONDISI SEKARANG DAN RENCANA RENOVASINYA
sekilas pandang PARANGGUPITO
Paranggupito awalnya hanya sebuah kelurahan, seiring dengan perluasan wilayah kabupaten Wonogiri atau pemekaran wilayah maka Paranggupito dijadikan sebuah Kota kecamatan kecil yang memiliki 8 DESA meliputi :
1. DESA JOHUNUT
2. DESA KETOS
3. DESA SONGBLEDEG
4. DESA PARANGGUPITO
5. DESA SAMBIHARJO
6. DESA GUDANGHARJO
7. DESA GUNTURHARJO
8. DESA GENDAYAKAN
adapun batas wilayahnya bagian barat di kelurahan songbledeg berbatasan langsung dengan kelurahan songbanyu, rongkop gunungkidul, sebelah utara desa johunut berbatasan langsung dengan kec giritontro, wilayah timur desa gendayakan dan desa gunturharjo berbatasan dengan kec donorojo, dan kalak merupakan bagian kabupaten pacitan jawa timur. sebelah selatan berbatasan langsung dengan pantai selatan dimana kecamatan ini mempunyai 3 pantai yang telah dibuka untuk kunjungan wisata, ritual labuhan, dan rencana dermaga kecil. telah memiliki akses jalan dengan jalan aspal namun memang memiliki jalan berliku dan kurang lebar sehingga harus extra hati_hati. Daerah paranggupito memiliki masyarakat yang sebagian besar petani tadah hujan, memelihara ternak, dan sebagian mengembangkan industri rumah tangga gula jawa. juga telah memiliki fasilitas pendidikan dr setingkat taman kanak kanak sampai dengan SMA serta didukung dengan kelompok perkuliahan jarak jauh. fasilitas kesehatan sudah mendukung dengan satu puskesmas kecamatan 3 puskesmas pembatu, dan bidan desa. serta menjadi kecamatan rawan kekeringan, dengan kondisi alam pegunungan batu padas dan tanah yang tidak begitu subur. namun merupakan salah satu kecamatan penghasil budi daya pertanian berupa gaplek dan kayu jati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar