Minggu, 08 Februari 2009

”Koperasi tingkat RT mampu atasi krisis”

Wonogiri (Espos) Pengembangan koperasi tingkat rukun tetangga (RT) yang digagas Wonogiri, dinilai mampu menjadi jawaban untuk mengatasi krisis ekonomi yang melanda Indonesia. 

Demikian sebagaimana disampaikan ahli ekonomi, Sri Edi Swasono, dalam ceramahnya di Seminar Revitalisasi Kelembagaan Ekonomi dalam rangka Pemberdayan Usaha Produktif Masyarakat melalui Pemberdayaan Koperasi RT dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang digelar di Pendapa Rumah Dinas Bupati Wonogiri, Sabtu (7/2). 
Dalam ceramah singkatnya, Guru Besar Ilmu Ekonomi UI ini mengatakan secara umum koperasi merupakan bentuk usaha yang sejalan dengan falsafah ekonomi kerakyatan. ”Banyak perusahaan besar dan ternama yang sebenarnya ditopang oleh usaha-usaha kecil dan koperasi. Ini menandakan bahwa peran koperasi sebagai pilar pendukung ekonomi sangat penting,” jelas dia.
Lebih lanjut Edi yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) ini menerangkan gagasan Wonogiri untuk mengembangkan koperasi dalam skala RT sesuai dengan dasar pendirian koperasi, yaitu kesamaan demografis, profesi atau geografis. ”Syarat agar sebuah koperasi bisa eksis dan berkembang adalah para anggotanya harus sering bertemu. Artinya mereka memiliki profesi dan kepentingan yang sama, atau tempat tinggal mereka berdekatan,” jelas dia.
Dalam kesempatan itu, Edi juga mengkritisi beberapa kebijakan perbankan yang dinilainya kurang memihak kepada ekonomi kerakyatan. Salah satunya adalah dalam pemberian modal kepada koperasi dan UMKM yang cenderung berbelit-belit dan menyulitkan. 
Untuk itu, sebagai saran pengembangan koperasi RT, Edi menyarankan kepada Bupati Wonogiri, Begug Poernomosidi, untuk mendukung koperasi dengan memberi jaminan kepada bank agar memberi bantuan modal kepada koperasi dengan pinjaman lunak. Sementara itu, dalam paparan tesisnya, Begug mengklaim keberadaan koperasi RT di Wonogiri telah berhasil mendorong pertumbuhan UMKM di tingkat RT hingga mencapai 48.564 unit usaha, dengan volume usaha senilai Rp 13,3 miliar. - Oleh : ewy

Tidak ada komentar:

sekilas pandang PARANGGUPITO

Paranggupito awalnya hanya sebuah kelurahan, seiring dengan perluasan wilayah kabupaten Wonogiri atau pemekaran wilayah maka Paranggupito dijadikan sebuah Kota kecamatan kecil yang memiliki 8 DESA meliputi :

1. DESA JOHUNUT

2. DESA KETOS

3. DESA SONGBLEDEG

4. DESA PARANGGUPITO

5. DESA SAMBIHARJO

6. DESA GUDANGHARJO

7. DESA GUNTURHARJO

8. DESA GENDAYAKAN

adapun batas wilayahnya bagian barat di kelurahan songbledeg berbatasan langsung dengan kelurahan songbanyu, rongkop gunungkidul, sebelah utara desa johunut berbatasan langsung dengan kec giritontro, wilayah timur desa gendayakan dan desa gunturharjo berbatasan dengan kec donorojo, dan kalak merupakan bagian kabupaten pacitan jawa timur. sebelah selatan berbatasan langsung dengan pantai selatan dimana kecamatan ini mempunyai 3 pantai yang telah dibuka untuk kunjungan wisata, ritual labuhan, dan rencana dermaga kecil. telah memiliki akses jalan dengan jalan aspal namun memang memiliki jalan berliku dan kurang lebar sehingga harus extra hati_hati. Daerah paranggupito memiliki masyarakat yang sebagian besar petani tadah hujan, memelihara ternak, dan sebagian mengembangkan industri rumah tangga gula jawa. juga telah memiliki fasilitas pendidikan dr setingkat taman kanak kanak sampai dengan SMA serta didukung dengan kelompok perkuliahan jarak jauh. fasilitas kesehatan sudah mendukung dengan satu puskesmas kecamatan 3 puskesmas pembatu, dan bidan desa. serta menjadi kecamatan rawan kekeringan, dengan kondisi alam pegunungan batu padas dan tanah yang tidak begitu subur. namun merupakan salah satu kecamatan penghasil budi daya pertanian berupa gaplek dan kayu jati.

wonogiri, kecamatan paranggupito, paranggupito, sambiharjo, gudangharjo, gunturharjo, gendayakan, johunut, ketos, songbledeg, kota kecamatan paranggupito, pantai nampu, pantai sembukan, pantai sanggrahan,wisata pantai wonogiri, gula jawa, gaplek, nasi thiwul, giribelah

KAOS " I LOVE PARANGGUPITO "

KAOS " I LOVE PARANGGUPITO "
yang menginginkan kaos dengan desain ini bisa pesan dengan harga 25.000 belum termasuk ongkos kirim, bagi yg berminat hub 085228691955

PARANGGUPITO MAP

PARANGGUPITO MAP


peta" PARANGGUPITO "

peta" PARANGGUPITO "